Laut Bercerita

Agustus 2023, disaat masalah penyelesaian tesis terasa sangat berat, saya memutuskan untuk mengunjungi seorang kawan yang ada di Mojokerto, perjalanan Yogjakarta-Mojokerto dan Mojokerto-Yogyakarta saya habiskan dengan membaca buku ini. Suasana kereta kelas ekonomi dan pemandangan diluar jendela menjadi teman baca diperjalanan saat itu.


Judul : Laut Bercerita
Pengarang : Leila Salikha Chudori
Penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama
Tebal Buku : 379 Halaman


Kepengarangan :

Leila Salikha Chudori (lahir 12 Desember 1962) adalah seorang penulis dan kritikus film berkebangsaan Indonesia. Namanya dikenal melalui karya-karyanya berupa cerita pendek, novel dan skenario drama televisi. Leila merupakan salah satu sastrawan yang mengawali debutnya sejak anak-anak.

Sinopsis:

"Aku ingat pembicaanku dengan Sang Penyair. Dia berkata bahwa Dia tidak takut gelap. Karena dalam hidup ada terang dan ada gelap. Ada perempuan dan ada lelaki. Gelap adalah bagian dari alam. Tapi jangan sampai kita sampai pada titik kelam, karena kelam adalah tanda bahwa kita telah menyerah. Kelam adalah sebuah kepahitan, satu titik ketika ketika kita merasa hidup tak bisa dipertahankan lagi"


Novel Laut Bercerita adalah sebuah novel yang mengusung cerita tentang perjuangan para mahasiswa di jaman Orde Baru ke masa reformasi. Bercerita tentang cinta, persahabatan, dan keluarga.


Bagaimana Laut, tokoh utama dalam novel ini bercerita tentang kegemarannya akan buku yang mengantarkannya kepada teman-teman yang memiliki pemikiran dan tekat yang sama dengan dirinya. Bagaimana hubungan Laut dengan adik semata wayangnya dan Ibu Bapaknya dan bagaimana Laut bertemu dengan Anjani, wanita yang mengisi relung hatinya.


Didalam novel ini juga menceritakan tentang bagaimana perjuangan keluarga, Anjani, dan teman-temannya mencari Laut yang hilang bak ditelan bumi akibat insiden penculikan yang dilakukan oleh oknum yang dianggap pro pemerintah saat itu.


Kelebihan :

Novel ini membawa pembaca seolah-olah kembali ke masa akhir orde lama dan awal orde baru, dari novel ini saya merasakan bagaimana perjuangan mahasiswa dimasa itu untuk memperjuangkan apa yang mereka anggab benar dan menghentikan pola pemimpinan yang tidak demokratis di masa itu. Novel ini mengingatkan saya pada film Gie yang dibintangi oleh aktor Nikolas Saputra.


Kekurangan :

Novel ini merupakan novel yang diperuntukkan untuk usia 18+ karena terdapat part dewasa. 


Share:

0 comments